Senin, 10 Februari 2014

Telur Asin




Cara membuat telur asin home made yang gak ribeud samsek,....
Gak harus berkotor kotor pake abu gosok, batu bata,.....mana gak ngerti berapa kg garam yang harus dipake,.....

Nah, telur asin ala bunda Mache ini sudah banyak dipraktek'in teman teman FB maupun food blogger.
Testimoninya enaak,..kuningnya mangsir, tapi too salty untuk putihnya kalo telurnya "diperam di air " selama 21 hari.

Naaah, kebetulan ada teman kantor yang punya usaha ternak bebek, dan hari itu bawa telur 40 biji.
5 biji diambil pak Joko, teman kantor saya,...sisanya saya bawa untuk uji coba bikin telur asin home made.
Berapa telur yang saya bawa ?.......lllooooh,..kok malah itung itungan ala buku paket Math si kecil,...hihihihi... 

Besoknya saya, siapkan tempat dan bahan dan bersiap siap "mengeram" si telur bebek,.....
Karna gak mau terlalu asin, saya cuman menggunakan 14 hari saja, gak sampai 21 hari...




Bahan :
35 butir telur bebek ( pakai telur ayam juga bisa )
800 gr garam
2 liter air
Cara membuat:
Siapkan wadah toples, isi dengan air hangat (1/2 toples). lalu masukan sebagian garam, aduk hingga larut, tambahkan lagi garam hingga garamnya benar2 tidak larut ketika diaduk (cirinya : ada endapan garam di dasar toples). Tandanya air garam siap dipakai. Biarkan dingin. 


Cuci bersih telur ayam/bebek (bila perlu gosok dg spons kasar yg bersih supaya pori-pori kulit telur sedikit terbuka) lalu masukan perlahan satu persatu ke dalam toples. 
Tutup dan simpan ditempat yg teduh (misal: lemari dapur). Beri tanggal dan simpan selama 21 hari. setelah 14 hari tukar posisi telur yg diatas ke posisi yg dibawah, begitu jg sebaliknya. Supaya asinnya seragam. 
Kalo saya, cuman 14 hari, jadi hari ke 7 posisi telur ditukar.


Saat panen langsung rebus telur selama 15-25 menit tergantung banyaknya telur. ( rebus sekitar 30-45 menit)
Saat merebus gunakan air suhu ruang.
Setelah matang segera angkat dan jangan dicelupkan ke dalam air dingin supaya asinnya tdk berkurang dan kuningnya berminyak cantik.

Note :
Bisa pakai toples apa aja, ukuran berapa aja. Air hangatnya separuh toples, garamnya menyesuaikan, pokoknya sampai garamnya tidak bisa larut lagi ketika diaduk2...yaitu tandanya ada endapan garam di dasar toples. Berarti air garam siap digunakan.


yuuuk mam mam,...
















Tidak ada komentar:

Posting Komentar